Siapa yang tidak mengenal kecanggihan aplikasi maps dari google ?, tentu para pengguna smartphone sekarang ini sudah banyak yang mengetahui kegunaan dan fungsinya yang terbilang banyak membantu dalam mencari rute perjalanan, mengetahui berapa jauh letak tujuan yang ingin dicari serta banyak kegunaan lainnya. Dibalik itu semua banyak pengguna yang belum memaksimalkan fungsi maps, salah satu contohnya adalah menelusuri jalan dengan street view maps, Layaknya rekreasi virtual dengan street view maps . Apalagi itu ?yuk kita cari tahu jawabannya .
Menelusuri jalanan dengan aplikasi street view maps maksudnya adalah kita diposisikan pada view (pandangan) di jalanan lengkap dengan detail jalan , bangunan dan tentu kondisi saat jalanan itu didokumentasikan oleh pihak google. jadi layaknya kita berjalan menelusuri jalanan bak wisatawan dengan pandangan dan view 360 derajat. bahkan kita dapat melihat keatas (langit) ataupun melihat ke bawah ( aspal jalan) . tidak semua kota negara mensupport street view, di Indonesia sendiri belum ada. Namun kota di Negara maju seperti Singapura, Cina, Taiwan, jepang bahkan kota-kota di Eropa sudah banyak yang mensupport street view. seperti gambar di bawah ini saya contohkan jalanan salah satu kota di Negara Taiwan, disitu kita dapat menyusuri jalanan layaknya di kota sebenarnya.
Jadi yang ingin jalan- jalan ke luar negeri namun secara virtual maka menggunakan street view maps adalah alternatif murah meriah. jadi nanti kalau sudah bisa ke luar negeri beneran tidak akan kaget dengan kondisi jalanan kota di Negara tersebut...hehe. Nah untuk bisa menjalankan maps seperti yang saya ceritakan diatas maka sobat perlu menginstall aplikasi yang bernama street view. Untuk bisa menjalankan aplikasi tersebut maka tunggu postingan saya selanjutnya ya..hehe.