Launcher android memang membantu secara User Interface kepada masing-masing pengguna. Dengan Launcher yang cocok untuk pengguna tentu akan semakin membuat Tampilan dan mood si pemakai menjadi lebih bagus. Lalu Launcher apa saja pilihan Dunia android kali ini ?, Berikut ada 5 Launcher Populer android yang bisa saya sajikan di bawah ini.
1. Apex Launcher
Apex Launcher mempunyai tampilan yang hampir mirip dengan tampilan Android 4.0 ke atas secara default. Namun tentu banyak sekali perbedaannya yang akan anda temui di launcher ini. Misalkan saja terletak pada kemampuan launcher untuk berganti ikon dan font. untuk mendapatkannya silahkan ikuti tautan : Apex Launcher
2. Big Launcher
Sesuai namanya tampilan tampak besar serta sedikit tidak seperti launcher umumnya, Menilik penampilannya launcher ini ditujukan untuk orang yang memiliki masalah dalam penglihatannya. untuk mendapatkannya silahkan ikuti tautan :
Big Launcher
3. Smart Launcher
memang smart, launcher yang unik dilihat dari sisi tampilan. karena di home screen-nya terlihat ikon diletakkan secara melingkar Sehingga terlihat seperti sekuntum bunga yang dilihat dari atas. Saat masuk app drawer Anda juga akan disuguhkan tampilan yang terlihat unik. Tepatnya mirip dengan ikon linux Ubuntu yang menaruh bar di sisi kirinya. Bar tersebut membagi secara otomatis aplikasi yang Anda miliki sesuai dengan kategorinya. untuk mendapatkannya silahkan ikuti tautan :
Smart Launcher
4. ADW Launcher
ADW Launcher masih menggunakan tampilan default milik Android. Akan tetapi, launcher ini dapat diubah / dikustomisasi dengan beragam tema yang bertebaran secara gratis maupun berbayar di Play Store. untuk mendapatkannya silahkan ikuti tautan :
ADW Launcher
5. Dodol Launcher
Unik kan namanya ?, launcher ini memiliki banyak fitur yang menarik untuk dikulik. Ikon-ikon lucu dapat Anda gunakan di Dodol Launcher, tentunya setelah Anda unduh di Play Store. Namun, secara keseluruhan launcher ini mirip dengan launcher lainnya.untuk mendapatkannya silahkan ikuti tautan :
Dodol Launcher
Bagaimana, tertarik dengan salah satu Launcher diatas ? silahkan dicoba semoga bermanfaat.